Thursday, May 15, 2014

Chocolate Cotton Cake

     Bikin cake ini karena keabisan stok cemilan. Resepnya dapet dari blognya Mbak Ricky. Cuma punya beliau pake green tea. Aku ga punya stok green tea, jadi aku ganti pake coklat bubuk. Jumlah telur aku kurangi, soalnya aku pake loyang 20 cm. Trus karena males, aku ga pake au bain marie, hehehe. Tapi hasilnya tetep lembuuut koq.

Bahan - bahan :
- 70 gr margarin
- 80 gr mentega tawar suhu ruang
- 65 ml susu cair tawar
- 120 gr tepung terigu protein rendah
- 15 gr tepung maizena
- 25 gr coklat bubuk
- 1 butir telur utuh
- 4 butir kuning telur
- 4 butir putih telur
- 130 gr gula halus
- 1 sdt air jeruk lemon
- 1/4 sdt garam

Cara membuat :
1. Campur tepung terigu, maizena dan coklat bubuk. Ayak.
2. Adonan pasta : Panaskan mentega, margarin dan susu hingga meleleh (jangan mendidih). Matikan api. Masukkan campuran tepung dan coklat, aduk rata hingga kalis. Masukkan telur utuh dan kuning telur, aduk rata hingga licin dan lembut.
3. Adonan putih telur : kocok putih telur dengan kecepatan sedang hingga berbusa, masukkan air jeruk lemon dan garam. Naikkan kecepatan menjadi tinggi, masukkan gula halus secara bertahap sambil tetap di kocok hingga adonan kaku.
4. Ambil 1/3 adonan putih telur, masukkan ke adonan pasta. Aduk rata dengan spatula. Masukkan adonan ini ke dalam putih telur, aduk balik dengan spatula hingga tercampur rata.
5. Tuang ke dalam loyang persegi ukuran 20 cm yg telah di alasi kertas roti dan diolesi mentega. Panggang selama 50 menit dengan suhu 160 C.


No comments:

Post a Comment