Tuesday, March 31, 2015

Chocolate Cupcakes with Salted Caramel Frosting


     Kemaren nyobain buat coklat cupcakes resepnya sally baking addiction, enak cakenya. Sayang frostingnya aku ga suka, manis banget. Frosting aku liat di sini sally. Baru sadar aku pas nulis ini, klo brown sugarnya itu 200gr. Padahal aku pake 100gr, gimana manisnya ituh kalo 200.
     Salted caramel nya aku suka. Enak, pait, manis, asin. Resepnya nunggu ya. Kata tetangga cupcakesnya enak banget, yummeeeehh. Tapi iya frostingnya manis banget. Apalagi disiram karamel juga. Sebenrnya frostingnya enak sih menurutku, kalo makannya cuma sedulit aja pake jari. Tapi begitu dimakan segigitan sama cupcakes, maaaakk jaaanggg, manis.
     Buat cupcakes ini karena tergoda sama salted caramel nya twelve cupcakes. Temen waktu di singapur posting itu cupcakes, trus katanya enak bgt. Langsung terpancing nyari resep, dan berburu sea salt. Tapi aku ga punya buttermilk, dan males bikin. Jadi pake susu cair biasa, begini juga udah enak banget koq. Meski tekstur adonan ke seketal yg dibilang di resep.

Bahan - bahan :
- 113 gr mentega tawar suhu ruang
- 56 gr dark cooking chocolate
- 42 gr coklat bubuk
- 95 gr tepung terigu serba guna
- 1/2 sdt baking soda
- 3/4 sdt baking powder
- 1/4 sdt garam
- 100 gr gula pasir
- 50 gr brown sugar
- 1 sdt vanilla essens
- 125 ml susu cair

Frosting :
- 113 gr mentega asin
- 100 gr brown sugar
- 80 ml cream
- 1/4 set sea salt
- 240 gr icing sugar

Cara membuat :
1. Frosting : lelehkan mentega di panci kecil di atas api kecil. Masukkan brown sugar dan cream. Aduk secara terus menerus di atas api sedang hingga gula leleh. Biarkan mendidih selama 2 menit. Biarkan dingin. Masukkan gula icing, mixer hingga lembut.
2. Panaskan oven dengan suhu 180 C. Siapkan loyang cupcakes, alasi dengan paper cup.
3. Lelehkan coklat dan mentega. Campur tepung, coklat bubuk, baking powder dan baking soda dalam wadah, ayak.
3. Kocok telur dan gula pasir dan bowrn sugar hingga kental. Masukkan coklat dan mentega leleh, mixer rata. Masukkan tepung (menjadi 3 bagian) dan susu (2 bagian) secara bergantian, sambil diaduk rata setiap bagian masuk.
4. Tuang ke dalam loyang cupcakes sebanyak 3/4 bagian. Panggang 20 menit.





No comments:

Post a Comment