Monday, August 10, 2015

Oreo Churros

   
     Postingan telat, udah mulai males nulis ihh. Pengennya leha2 aja hihihi. Si oreo churros ini udah lama masuk waiting list, tp ketunda mulu. Kudu punya niat yg kuat baru deh terlaksana. Resepnya aku liat di Popsugar.com. Cuma ada beberapa bahan yg aku modif, aku ikut resep churros yg pernah aku post di sini.
     Rasanya enak, cuma aku lebih prefer pake taburan kayu manis dan gula bubuk. Untuk whip cream nya juga aku ga tambahan gula ato fillingnya oreo, ga suka terlalu manis sih, kan taburan oreo dan gulanya udh manis.

Resep :
- 1 bks oreo (14 keping)
- 250 air
- 50 gr mentega 
- 1/4 sdt garam
- 1 sdm gula pasir
- 130 gr tepung terigu serba guna
- 20 gr oreo crumbs
- 2 butir telur, kocok lepas

Pelengkap :
- 50 gr gula halus
- 50 gr oreo crumbs
- 120 ml whip cream cair, kocok

Cara membuat :
1. Pisahkan keping oreo dan creamnya. Blender halus keping oreo.
2. Masak air, mentega, gula dan garam dalam panci hingga mendidih dan mentega leleh. Matikan api, masukkan tepung terigu dan oreo crumbs. Aduk rata. Nyalakan kembali api, aduk-aduk adonan hingga kalis (tidak menempel di panci). Matikan api, biarkan adonan hangat.
3. Masukkan telur, aduk rata dengan sendok kayu. Adonan akan lembek, tapi tidak selengket adonan sus.
4. Masukkan ke dalam pipping bag dengan spuit wilton 1M di ujungnya. Semprotkan adonan membentuk bunga di atas loyang. Simpan 10 mnt di freezer agar bentuknya tetep cantik saat di goreng.
5. Panaskan minyak goreng dalam jumlah banyak. Masukkan churros. Goreng dengan api kecil hingga coklat.
5. Biarkan churros hangat baru di lapisi bahan pelengkap.




No comments:

Post a Comment